Nkrinews45.com Tangerang, – Jelang malam pergantian tahun, Komandan Korem 052/Wkr Brigjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo didampingi Kasi Intel Kasrem Kolonel Inf Deki R Putra melakukan pemantauan dengan mengunjungi sejumlah titik posko pengamanan, diantaranya wilayah Jakarta Utara, Jakarta Barat dan Tangerang Raya yang berada di jajaran Korem 052/Wijayakrama, Sabtu (31/12/2022) malam.
Danrem 052/Wkr mengawali pemantauan dari Posko Pengamanan Kodim 0510/Tigaraksa di Sumarecon Mall, dan kunjungan orang nomor satu di Korem 052/Wkr disambut oleh Dandim 0510/Trs, Bupati Kabupaten Tangerang dan Wakapolres Kabupaten Tangerang.
Selanjutnya, Brigjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo juga pantau Pospam Kodim 0506/Tgr di Robinson Jl Daan Mogot depan Gereja Santa Maria, Kota Tangerang. Pemantauan juga dilakukan Danrem 052/Wkr ke Pospam Kodim 0503/JB di Kota Tua Tamansari, Jakarta Barat.
Untuk wilayah Jakarta Utara, Danrem 052/Wrk saat mengunjungi Pospam Taman Impian Jaya Ancol disambut oleh Dandim 0502/JU dan Kapolres Jakarta Utara.
Di kesempatan itu, Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo l menegaskan, secara keseluruhan di wilayah jajaran Korem 052/Wkr terpantau aman terkendali dan kondusif.
” TNI – Polri wajib memberikan rasa aman kepada warga masyarakat dalam menyambut pergantian tahun baru. Patroli keliling yang kita lakukan untuk meyakinkan wilayah Korem 052/Wkr aman terkendali,” Ungkapnya.
Pantauan di lapangan, terlihat antusias masyarakat sangat tinggi dalam menyambut Tahun Baru 2023 setelah Presiden RI Bapak Jokowi mencabut PPKM , namun warga masyarakat diharapkan tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.
Hal ini terlihat, padatnya lalu lintas di jalan raya dan ramainya masyarakat yang datang menyambut pergantian tahun baru di sepanjang jalan. (Sumber Penrem 052/Wkr)